Tersenyum

Tersenyum

Minggu, 26 Januari 2014

Polarisasi Kelompok
Apa sih yang dimaksud dengan Polarisasi kelompok?. Sebelum saya membahas tentang polarisasi kelompok, saya akan menjelaskan terlebih dahulu pengertian dari polarisasi dan kelompok itu sendiri. Polarisasi menurut arti kata merupakan proses, perbuatan, cara menyinari, penyinaran, magnetisasi, dan pembagian atas dua bagian (kelompok yang berkepentingan) yang berlawanan. Polarisasi ini adalah sebuah kecenderungan ke arah yang ekstrem. Misalnya adalah ketika kita melakukan diskusi kelompok, awalnya kita memiliki pendapat yang tidak mendukung tetapi setelah kita melakukan diskusi kelompok sikap kita terhadap pendapat tersebut berubah menjadi pendapat yang mendukung. Sedangkan pengertian kelompok adalah kumpulan dari dua orang atau lebih yang berinteraksi dan mereka saling bergantung (interdependent) dalam rangka memenuhi kebutuhan dan tujuan bersama, meyebabkan satu sama lain saling mempengaruhi (Cartwright&Zander, 1968; Lewin, 1948).
Mari kita lanjutkan ke materi intinya. Polarisasi kelompok adalah suatu gejala terkumpulnya pendapat dari kelompok pada satu pandangan tertentu. Polarisasi kelompok memiliki manfaat pada hasil rata-rata dari pendapat individu dari sebelum dan sesudah individu tersebut melakukan diskusi dengan kelompoknya. Polarisasi kelompok ini menjadi suatu fenomena karena polarisasi itu merupakan kecenderungan dari kelompok yang bisa menyebabkan pendapat individu tersebut berubah, baik berubah pada keputusan yang lebih bteliti ataupun sebaliknya. Ada factor yang mengubah kelompok tersebut yaitu sebuah informasi yang disampaikan selama diskusi kelompok itu berjalan mengenai suatu masalah. Selain itu, ada alternatif juga dalam mengambil keputusan yaitu yang dipilih adalah yang memiliki argument yang paling banyak jumlahnya.
Dari dua mekanisme utama, polarisasi kelompok mempunyai hasilnya yaitu perbandingan social dan pengaruh informasi. Pada perbandingan social lebih menilai pendapat dan kemampuan dari seseorang yaitu dengan cara membandingkan pendapatnya dengan pendapat dan kemampuan orang lain. Sedangkan berbicara mengenai pengaruh sosial informasional lebih ke apa yang terjadi ketika seseorang itu berada dalam situasi. Seseorang akan mencari orang lain untuk isyarat mengenai perilaku yang benar. Dalam polarisasi kelompok ini memiliki beberapa penyebab yaitu 
1. Perbandingan social
Yaitu melihat dari kemampuan orang lain. Dari pendapat kita dibandingkan lagi dengan pendapat 
orang lain.
2.      Diskusi kelompok.
terkumpulnya suatu ide-ide. Bisa jadi idenya itu sama.
3.      Tidak adanya prasangka
Setelah melihat dari penjelasan diatas, dapat disimpulkan bahwa polarisasi kelompok merupakan suatu norma penentu arah untuk anggota kelompok yang berhubungan dengan persepsi diri (self-perception) dan presentasi diri (self-presentation) yang dikehendaki. Self presentation mengacu pada menampilkan diri dengan baik atau membuat sebuah kesan baik dihadapan orang lain.

Sumber :
Tri Handayani."Polarisasi Kelompok".19 Januari 2014
Cahya Intan."PTI Polarisasi Kelompok".19 Januari 2014
Anneahira."Komunitas Kelompok".19 Januari 2014
Oktavya."Pengertian Kelompok".19 Januari 2014
Glosarium."Definisi Arti".19 Januari 2014
Anna."Self Presentation".19 Januari 2014

KLIK DISINI untuk Bahasan yang Sama Dari Kelompok 1!!!
AjrinsyarafinaAisyahaskandariniAmadeashafiraAniandriani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar